tena

Tena salah satu grup Teater di Medan yang masih eksis di bawah arahan Yan Amarni Lubis. Produksi Teater Nasional ( Tena ) memang tidak banyak di usianya yang hampir setengah abad.

Burhan Piliang, Isqak,S, Mazwad Azham, Sori Siregar dan Rusli Mahadi adalah pendiri Teater Nasional , tepatnya tanggal 28 Oktober 1963, dengan produksi ' Garis Pisah' karya Taguan Hardjo, yang di pentaskan di Balai Prajurit dekat kantor Pos Besar Medan.

Senin, 16 November 2009

YAN AMARNI LUBIS SHOTING SENETRON,PAKCIK HAJI AMSAL JUGA SHOTING

Begitu acara ulang tahun Teater Nasional ke 46 berahir, Yan Amarni Lubis beserta tiga panitia ulang tahun menghilang dari Taman Budaya Medan. Ke tiga panitia itu adalah Andi Mukli , Dewi Susanti dan Teguh. Selidik punya selidik, ternyata ke empat personil Imago yang di ketuai Yan Amarni Lubis itu berangkat shoting ke Muara Tapanuli Utara ikut shoting senetron cerita tentang Keluarga Batak. Pantas saat latihan akhir 'Raja Ulok' Yan, Andi, Dewi dan Teguh tak kelihatan batang hidungnya. Sukses Om Yan.

PAKCIK HAJI GIMANA?

Bagaimana pula dengan Pakcik Haji Amsal? Kabar Widy Production shoting di Siantar sampai juga ke telinga team lacak Tena. Apa judul ceritanya Pakcik? Siapa aktor dan aktrisnya? Kabari kemari Pakcik.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar